Monday, July 19, 2010

Tertangkap basah

Seorang tentara yang baru direkrut suatu hari diberikan tugas jaga pada pukul 2 pagi. Untuk sementara ia berhasil melaksanakan tugas dengan baik, tapi kira-kira 2 jam kemudian ia terlelap. Ketika ia terjaga, seorang pengawas telah berdiri tegap di hadapannya.

Menyadari betapa berat penalti bagi petugas jaga yang tertidur, pemuda cerdik ini tetap menundukkan kepalanya beberapa saat lagi. Lalu, dengan menatap ke langit dan dengan khusyuk, ia berkata, “A-a-a-min!” (sumber: bnet)

Saya jadi ingat pada orang-orang yang sepanjang penyampaian kotbah di gereja memejamkan mata mereka sambil manggut-manggut sesekali atau yang tertunduk saja entah mencari apa di bawah. Sempat saya berpikir untuk memergoki salah satu dari mereka, menepuk bahunya, atau berbuat apalah yang bisa membuatnya terjaga, dan salah tingkah. Tapi setelah membaca cerita ini, saya memutuskan untuk mengurungkan niat itu. Saya khawatir jika melakukannya, saya bisa dituduh mengganggu orang sedang berdoa. Dan itu tidak baik, apalagi saya seorang pastor…

No comments:

Post a Comment